Daftar Akreditasi Jurusan S1 Sistem Informasi di Jawa Timur
Akreditasi merupakan penentuan standar
mutu dan penilaian suatu lembaga pendidikan (pendidikan tinggi) oleh
pihak di luar lembaga yang independen. Akreditasi juga diartikan sebuah
upaya pemerintah untuk menstandarisasi dan menjamin mutu alumni
perguruan tinggi sehingga kualitas lulusan antara perguruan tinggi tidak
terlalu bervariasi dan sesuai kebutuhan kerja.
Landasan dari akreditasi sebuah intitusi pendidikan yakni Undang-undang
RI Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (Pasal 60 dan
61). Undang-undang RI Nomor 14 tahun 2005 tentang guru dan dosen (Pasal
47) Peraturan Pemerintah RI Nomor 19 tahun 2005 tentang Standar Nasional
Pendidikan (Pasal 86,87, dan 88). Peraturan Menteri Pendidikan Nasional
RI Nomor 28 Tahun 2005 tentang Badan Akreditasi Nasional Perguruan
Tinggi.
Tujuan dan Manfaat Akreditasi Institusi Perguruan Tinggi
BAN-PT
adalah lembaga yang memiliki kewenangan untuk mengevaluasi dan
menilai, serta menetapkan status dan peringkat mutu institusi perguruan
tinggi berdasarkan standar mutu yang telah ditetapkan. Tujuan dan
manfaat akreditasi institusi perguruan tinggi adalah :
- Memberikan jaminan bahwa institusi perguruan tinggi yang terakreditasi telah memenuhi standar mutu yang ditetapkan oleh BAN-PT, sehingga mampu memberikan perlindungan bagi masyarakat dari penyelenggara perguruan tinggi yang tidak memenuhi standar.
- Mendorong perguruan tinggi untuk terus menerus melakukan perbaikan dan mempertahankan mutu yang tinggi.
- Hasil akreditasi dapat dimanfaatkan sebagai dasar pertimbangan dalam transfer kredit perguruan tinggi, pemberian bantuan dan alokasi dana, serta pengakuan dari badan atau instansi lain.
Daftar Akreditasi Prodi Sistem Informasi di JATIM
DAFTAR AKREDITASI "A"
- Institut Teknologi Sepuluh Nopember
- Universitas Airlangga
- Universitas Nusantara PGRI Kediri (http://sisform.ft.unpkediri.ac.id)
- Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jawa Timur
- Universitas Narotama
- Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya
- Universitas Kanjuruhan
- Sekolah Tinggi Teknik Surabaya
- Universitas Islam Madura
- Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Dan Komputer Ppkia Pradnya Paramita
- Universitas Jember
- Institut Bisnis Dan Informatika Stikom Surabaya
- Universitas Ma Chung
- Universitas Merdeka Malang
- Universitas Brawijaya
- Universitas Gajayana
- Universitas Pelita Harapan Surabaya
- Universitas Negeri Surabaya
- Universitas Islam Negeri Sunan Ampel
- Universitas Nahdlatul Ulama Sidoarjo
- Universitas Kh. A. Wahab Hasbullah
- Institut Informatika Indonesia Surabaya
- Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum
- Sekolah Tinggi Manajemen Informatika Dan Komputer Kadiri
Update 20 Maret 2018
No comments for "Daftar Akreditasi Jurusan S1 Sistem Informasi di Jawa Timur"
Post a Comment